Seorang pemuda kenakan kaos putih menuju mobilnya. Betapa terkejutnya, ketika dia lihat ada jaket berbahan parasut diletakkan di pinggir kap mobilnya. Menutupi kaca sisi kiri mobilnya.
Dengan kesal, dia melempar jaket parasut berwarna oranye itu. Dia lemparkan ke arah seorang petugas kebersihan yang mengenakan celana parasut yang senada warnanya dengan jaket yang dilemparkan itu.
Sepertinya memang jaket milik petugas kebersihan itu. Dia hentikan aktivitas menyapu jalan, dia pungut jaket itu, lalu pergi.
Sementara pemuda pemilik mobil kembali terkejut. Jendela kaca mobilnya dalam keadaan terbuka. Kini dia paham akan aksi petugas kebersihan yang meletakkan jaketnya itu. Dia meletakkan jaket di atas mobilnya itu untuk menutupi kaca jendela mobil yang terbuka. Bila tidak ditutup jaket, mungkin HP, dompet dan barang berharga lain miliknya sudah hilang. Bahkan bisa jadi mobil beserta isinya sudah dibawa kabur pencuri.
Pemuda itu tertunduk lesu. Telah berprasangka buruk pada orang lain. Padahal orang itu telah berbuat baik padanya.
Dia ingin sekadar ucapkan terima kasih atau memberinya lebih dari itu. Tapi apa daya orang itu telah pergi jauh.
Photo by Luke Pamer on Unsplash